Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pembahasan Soal UTBK SBMPTN 2007&2008 Sejarah

 

1) Salah satu alasan utama dukungan Amerika Serikat terhadap pemberontakan PRRI di Sumatera Barat dan Sulawesi Utara pada tahun 1958 adalah: 
A. kebijakan nasionalisasi mengancam perusahaan minyak Amerika 
B. para pemimpin PRRI mempunyai kedekatan dengan pihak Amerika 
C. ditembaknya seorang pilot sipil Amerika di Ambon Amerika 
D. cemas terhadap kedekatan Soekarno dengan PKI 
E. Amerika ingin melindungi warganya yang bekerja di perusahaan minyak
(Download pdf dibawah)

2) Sebelum Presiden Soekarno ditawan oleh pihak Belanda pada Agresi Militer Belanda II, Presiden telah memerintahkan pembentukan Pemerintahan Darurat Republik Indonesia (PDRI). Tujuan pembentukan PDRI adalah: 
A. untuk menjaga keutuhan Republik Indonesia, walaupun ibukota telah dikuasai oleh Belanda
B. memancing pasukan Belanda agar keluar dari ibukota Republik Indonesia 
C. memecah belah kekuatan pasukan Belanda
D. melanjutkan pemerintahan Republik Indonesia 
E. agar rakyat tidak kehilangan arah

3) Tindakan yang dilakukan RI terhadap Belanda ketika perundingan mengenai masalah pengembalian Irian Barat macet adalah : 
A. pengusiran warga negara Belanda dan menarik diri dari PBB 
B. pernyataan perang terhadap Belanda dan NATO 
C. nasionalisasi perusahaan Belanda dan pernyataan perang terhadap pemerintah Belanda 
D. pengusiran warga negara Belanda dan pernyataan perang terhadap pemerintah Belanda
E. pengusiran warga negara Belanda dan nasionalisasi perusahaan Belanda

4) "Als Ik eens Nederlander Was" (Andaikan Aku Seorang Belanda) adalah artikel yang ditulis oleh Suwardi Suryaningrat sebagai protes terhadap rencana 
A. diselenggarakannya Cultuurstelsel 
B. pemilihan anggota Volksraad
C. pemilihan anggota Gemeenteraad 
D. peringatan 100 tahun kemerdekaan Belanda dari Prancis 
E. peringatan 300 tahun berdirinya VOC

5) Peristiwa yang disebut di bawah ini membuka kemungkinan bagi bangsa Eropa untuk meluaskan kolonialisme di Nusantara 
A. jatuhnya Malaka oleh bangsa Portugis pada tahun 1511 
B. penaklukan Banten oleh VOC pada tahun 1602 
C. pengambilalihan kekuasaan Belanda di Indonesia oleh Inggris pada tahun 1814
D. perang antara Mataram dan VOC pada tahun 1645 
E. perjanjian antara Mataram dan VOC pada tahun 1678

6) Novel Max Havelaar (1860) merupakan landasan bagi kaum Liberal untuk melakukan politik Etis di Hindia Belanda. 
SEBAB 
Pada jaman Liberal 1870 - 1900 kaum kapitalis swasta berpengaruh sekali terhadap kebijakan penjajah.

7) Dampak positif keberhasilan pemerintah RI dalam menumpas pemberontakan PKI Madiun tahun 1948 adalah... 
1) meningkatnya simpati Uni Soviet terhadap perjuangan bangsa Indonesia 
2) memperkuat posisi RI dalam kancah perjuangan internasional 
3) mengalirnya bantuan militer dari negara-negara Barat untuk kepentingan perjuangan RI 
4) meningkatnya simpati Amerika Serikat terhadap perjuangan RI

2008
1. Di bawah ini adalah beberapa sebab mengapa usia Republik Indonesia Serikat (RIS) berlangsung tidak lama, kecuali … 
A. Sebagian besar kabinet RIS berpaham unitaris 
B. Penggantian UUD 1945 dengan UUD sementara 
C. RIS tidak mempunyai tujuan yang jelas 
D. Pembentukan RIS untuk kepentingan Belanda 
E. Bentuk negara serikat tidak dikehendaki oleh rakyat Indonesia

2. Usaha bangsa Indonesia untuk mencapai kemerdekaan tidak hanya dilakukan lewat organisasi, tetapi juga melalui lembaga pemerintah kolonial Belanda, yaitu : 
A. Dewan Perwakilan Rakyat 
B. Volksraad 
C. Konstituante 
D. Parlemen di negeri Belanda 
E. Jajahan Kementerian

3. Gerakan Ratu Adil adalah gerakan yang muncul didorong oleh : 
A. Kepercayaan rakyat Jawa akan datangnya juru selamat 
B. Rasa ingin bebas dari rasa ketidak adilan 
C. Keinginan untuk mendapatkan kehidupan yang adil, makmur, dan sejahtera 
D. Keinginan untuk menghancurkan kekuasaan kolonial 
E. Adanya gerakan pembaharuan

4. Semangat Nasionalisme Indonesia ditandai oleh beberapa peristiwa yang disebut di bawah ini kecuali 
A. Pembentukan Budi Utomo 
B. Perang Diponegoro 
C. Pembentukan Sarekat Islam 
D. Pelaksanaan Politik Eties 
E. Sumpah Pemuda tahun 1928

5. Trias Politika adalah ajaran Montesque tentang 
A. Pemisahan kekuasaan agar tidak terjadi kekuasaan absolut 
B. Pemisahan bidang-bidang ilmu pengetahuan menjadi ilmu sosial,ilmu alam,dan ilmu budaya 
C. Perlawanan terhadap penguasa feudal secara anarchis
D. Liberty, egality, dan fraternity 
E. Rationalisme dan humanisme

6. Pada akhir abad ke-19 kemakmuran penduduk di Jawa mengalami peningkatan karena hadirnya perusahaan-perusahaan swasta terutama dibidang perkebunan 
SEBAB
Perusahaan – perusahaan perkebunan tersebut telah mendorong munculnya buruh sebagai pekerja upahan

7. Konferensi Postdam pada 2 Agustus 1945 menghasilkan beberapa keputusan di bawah ini : 
1) Jerman dibagi menjadi empat daerah pendudukan 
2) Penjahat perang harus dihukum 
3) Demiliterisasi Jerman 
4) Danzig dan Jerman bagian timur Sungai Oder dan Neisse diberikan kepada Polandia

Download pdf disini
Bourbon
Bourbon Semoga situs ini bermanfaat bagi anda. salam hangat dari saya

Posting Komentar untuk "Pembahasan Soal UTBK SBMPTN 2007&2008 Sejarah"